10 cara diet sehat !
1. Jangan Melakukan Diet Ketat
Diet (pengaturan makan) berarti menyatakan secara tidak langsung suatu komitmen cara makan dalam jangka pendek. Diet yang bersifat membatasi masukan kalori tidak untuk dikerjakan dalam jangka panjang.
Diet yang paling populer dengan membatasi hanya 1000 asupan kalori perhari yang diperbolehkan, sebenarnya kurang baik karena dapat mengakibatkan defisiensi. "Banyak hal yang dapat terjadi dengan menjalankan diet ini. Dalam seminggu hingga 10 hari akan timbul keluhan, misal flu, sekalipun sebenarnya mereka tidak mengalami flu," ujar Paul Lachance, Ph.D., profesor Gizi dari Universitas Rutgers. "Dan mereka akan benar-benar sakit akibat diet tersebut."
2. Berpikir yang Sehat
Menurunkan berat badan dengan alasan agar lebih sukses sesungguhnya bukan motivasi yang paling baik. Motivasi yang baik adalah memikirkan manfaat diet yang akan menghasilkan kesehatan.
3. Buatlah Perubahan-Perubahan Kecil
Metode diet kadang-kadang ganjil, misalnya dianjurkan mengkonsumsi semangkuk besar benih gandum, beras atau sumber karbohidrat lain liga kali sehari. Menurut penelitian Departemen Pertanian Amerika Serikat, orang-orang yang kehilangan berat badan dan menjaganya dengan melakukan beberapa hal ringan seperti melepaskan lemak dari daging, secara bertahap mengganti susu skim dengan susu murni, mengganti salad kuah dengan salad rendah kalori, mengurangi membeli mayones berlemak, akan merasakan manfaatnya. Yang paling baik adalah menjauh dari restoran last food dan mengkonsumsi lebih banyak ikan serta mengurangi daging.
4. Bersikap Tegas
Masalahnya seringkali kita tak kuasa menolak makanan tertentu yang harus dibatasi jika melakukan diet, misal makanan berlemak, seperti es krim, coklat, We kering, keripik kentang. Makanan jenis ini dapat mengganggu rencana. Melenyapkan kebiasaan makan es krim terlalu banyak adalah salah satu cara. Masalah lain adalah coklat.
5. Buang Nafsu Serakah Makan
Mengkonsumsi makanan kecil (snack) tinggi protein sebelum makanan utama cenderung akan menurunkan konsumsi total kalori. Dalam suatu studi di Universitas Oxford, Inggris, sekelompok dari subjek yang diperiksa diberik an satu dari lima snack, semuanya mengandung jumlah kalori yang sama, tetapi dari sumher makanan yang berbeda. Ayam (sumber protein), pasta dan saus tomat (karbohidarat komplek), krim keju dengan seledri (tinggi lemak), gula-gula kegemaran orang Turki (tinggi gula), dan coklat (tinggi lemak dan gula). Beberapa jam kemudian, mereka yang mengkonsumsi coklat adalah kelompok yang paling tinggi konsumsi kalorinya, yaitu 750. Sementara mereka yang makan daging ayam hanya 300 kalori, dikuti oleh kelompok pasta kira-kira 380 kalori.
Menurut Steven R. Peikin, M.D., Direktur Gizi Gastrointestinal dari Universitas Thomas Jefferson dan penulis The Feel Full Diet, Umtuk melumpuhkan nafsu makan yang besar, dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan ringan (snack) atau soup kira-kira 20 menit sebelum menyantap hidangan utama.
6. Minuman sebagai Alternatif
Sesekali menggunakan cairan minuman sebagai diet (khususnya untuk menghindari makan sarapan pagi atau siang) menolong meningkatkan program diet, sekalipun hanya menginginkan penurunan berat badan beberapa kilo saja. Pastikan produk tersebut mengandung kira-kira sepertiga kecukupan zat gizi vitamin dan mineral yang dianjurkan (RDA). (Tabel alam produk harus tercantum). Menggunakannya secara bergantian hanya dalam satu atau dua kali makan hari, idealnya untuk sarapan pagi atau siang ketika mengkonsumsi akanan rendah lernak malam hari.
7. Menimbulkan Panas
Merica, mustard, dan rempah-rempah yang dapat menimbulkan panas lainnya bisa memperccpat metabolisme tubuh dan menolong membakar kalori lebih cepat dari rata-rata.
8. Makan dengan Perlahan
Kaum pria terkenal sebagai pemakan yang rakus. Mereka cenderung menye-lesaikan makan sebelum perutnya memberikan kesempatan mengirimkan sinyal bahwa mereka kenyang. Makanlah secara perlahan dan Anda akan sedikit makan. Alasan lainnya adalah, makan dengan ccpat mungkin akan me-nyebabkan penimbunanlemak.
9. Dampingi dengan Musik yang Indah
Penelitian pada klinik Simpson menunjukkan bahwa orang akan makan dengan perlahan bila mereka mendengarkan bunyi yang lembut, misal musik yang pelan. Berbeda dengan musik rock and roll yang dapat merangsang nafsu makan.
10. Dukungan
Memiliki pendorong di rumah dalam melakukan diet, khususnya dari seseorang yang sangat dekat, misalnya suami, istri, atau pacar, akan memperlihatkan hasil yang berbeda. Studi terhadap mereka yang menjalankan diet, berdasarkan konseling, follow up dan diskusi kelompok, diperoleh salah satu faktor yang paling penting dari kesuksesan mereka, yaitu adanya keterlibatan anggota keluarga lainnya.
Di kutip dari:
Majalah Panasea
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
::. Top 5 Popular Posts Mingguan .::
-
Lamborghini LP710 di produksi 5 unit (490rb-690rb dollar)
-
Tapi bagi yang belum tau, dragon ball adalah anime jepang yang menceritakan tentang bola naga. setelah kita mengumpulkan semua bola...
-
Sangatlah tidak benar jika dikatakan bahwasanya Arab Saudi adalah negara yang nyaris tanpa vegetasi dan tanah tandus belaka… Sebenarnya,...
-
Kabupaten Natuna, adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kepulauan Riau, Indonesia. Natuna merupakan kepulauan paling utara di selat...
No comments:
Post a Comment