Anak-anak sedang melihat sebuah model yang menyerupai makhluk Alien di International UFO Museum & Research Centre, Roswell, New Mexico
Beberapa kisah yang diungkap di sini sangat dramatis, dan nyaris sulit dipercaya karena seperti kisah-kisah alien dalam film-film Hollywood. Pernahkah anda membayangkan pada suatu hari terjadi pertempuran antara alien dan tentara penyelam Uni Soviet di Danau Baikal, danau air tawar terbesar dan terdalam di dunia, yang berada di wilayah Rusia. Ini kisah nyata loh, bukan fiksi. Terjadi tahun 1982.
Pertempuran itu berakhir dengan tewasnya tiga penyelam tentara, empat luka parah, sedang alien konon berhasil meloloskan diri. Kisah menghebohkan lainnya terjadi pada 1996, sejumlah alien terdampar di kota Varginha, Brasil. Makhluk aneh ini memiliki kepala besar, mata merah dan besar, berbadan tipis namun konon kelihatan lemah dan sakit.